Umiku: Kue Mede Manis

Saturday, October 12, 2013

Kue Mede Manis

BAHAN :
  • 300 gr tepung terigu
  • 175 gr mentega
  • 150 gr gula pasir
  • 50 gr kacang mede (haluskan)
  • 1 btr kuning telur
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt vanili
UNTUK ATAS : 
  • 50 gr kacang mede  utuh
  • 2 butir kuning telur
CARA MEMBUAT :
  1. Kocok gula dan mentega hingga lembut.
  2. Masukkan bahan lainnya (aduk rata hingga bisa dibentuk).
  3. Letakkan adonan diatas kertas roti dan atasnya ditutup dengan plastik bersih.
  4. Tipiskan adonan hingga kira-kira 1 cm, cetak sesuai selera.
  5. Taburi atasnya dengan kacang mede utuh, semir dengan kuning telur.
  6. Panggang dalam oven hingga matang.  

No comments: